Malam Pengantar Tugas, Kakanwil Ronald Lumbuun, Akhiri Masa Tugas dengan Capaian Gemilang

    Malam Pengantar Tugas, Kakanwil Ronald Lumbuun, Akhiri Masa Tugas dengan Capaian Gemilang
    Malam Pengantar Tugas Dr Ronald Lumbuun SH.MH

    MANADO - Kegiatan Malam Pengantar Tugas Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara Ronald Lumbuun resmi ditutup melalui upacara pedang Pora Menandai akhir masa tugas dalam kurung waktu dua tahun memimpin Kakanwil Kemenkumham Sulut.

    Selama masa jabatannya, berbagai pencapaian gemilang diraih, termasuk predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK), yang merupakan bukti nyata dari kerja keras dan kepemimpinan yang luar biasa. Hotel Aston menjadi saksi momen yang merupakan simbol penghormatan bagi sosok yang telah banyak berkontribusi dalam memajukan layanan Hukum dan HAM di wilayah ini.

    Dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah yang saat ini dilantik menjabat Kepala Biro Hukum, Komunikasi Publik, dan Kerjasama Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI ini, mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran yang telah mendukung selama masa tugasnya di Sulawesi Utara.

    Pun memohon maaf, mengingat bahwa dirinya pasti membawa segala kelebihan dan kekurangan dalam setiap langkahnya.

    Dikesempatan yang sama, Ketua Dharma Wanita Pengayoman Astrid Lumbuun menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran dan ibu-ibu DWP yang telah mendampingi dan memberikan dukungan penuh kepada dirinya dan suaminya selama perjalanan karir di Sulut, meskipun hanya hadir secara virtual dalam acara tersebut.

    Hadir dalam kegiatan Kepala Biro Umum Setjen Kemenkumham RI, Risman Somantri, para Kepala Divisi, serta para Kepala Unit Pelaksana Teknis dan Jajaran Pegawai dilingkungan Kemenkumham Sulawesi Utara.

    Dalam kegiatan diwarnai dengan penyampaian kesan dan pesan dari sahabat dan rekan kerja. Diantaranya oleh Analis Hukum Madya, Aswan Idrak, yang mewakili pegawai, memberikan penghargaan dan ucapan terima kasih atas kepemimpinan yang telah memberikan banyak pencapaian berharga.

    Segala kehangatan, menjadi simbol penghargaan terhadap dedikasi dan kerja sama yang telah terjalin, serta menjadi kenangan yang tak terlupakan.(***)

    bitung
    Abdul Halik Harun

    Abdul Halik Harun

    Artikel Sebelumnya

    Tahapan Pilkada 2024, Iten Konjongian: Laporkan...

    Artikel Berikutnya

    KPU Bitung Rapat Pleno Hasil Perhitungan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Irwasum Polri Instruksikan Jajaran Pertahankan Opini WTP 12 tahun Berturut-turut
    Polri dan RCMP Perkuat Kerja Sama, Tingkatkan Kapasitas Lawan Kejahatan Transnasional
    KPU Bitung Rapat Pleno Hasil Perhitungan Suara Pilgub dan Pilwako 2024 Bitung
    Malam Pengantar Tugas, Kakanwil Ronald Lumbuun, Akhiri Masa Tugas dengan Capaian Gemilang
    Hendri Kampai: Utopia Indonesia, Irigasi Bagus dan Petani Bisa Panen Tiga Kali Dalam Setahun

    Ikuti Kami